Selasa, 20 Maret 2012

MY DREAM IN THE FUTURE

"TERIMAKASIH & MAAF"


Assalamu'alaikum wr. wb.

Masa-masa di SMA memanglah masa yang penuh dengan suka cita dan sangat menyenagkan. Namun sayangmasa indah itu akan segera berakhir, karena sekarang aku sudah kelas 3 dan sebentar lagi mau ujian nasional. Berharap aku dan semua teman-temanku bisa lulus 100% dengan nilai yang membanggakan.
Dahulu setelah aku lulus SMP aku memilih SMA Negeri 1 Geger untuk melanjutkan pendidikanku, aku terobsesi oleh saudaraku lulusan SMA Geger yang berhasil masuk di STAN. Otomatis targetku setelah lulus nanti adalah masuk di STAN. Namun seiring berjalannya waktu perlahan-lahan impianku mulai pindah ke lain hati...loh hhh. Aku berpikir untuk mengabdikan hidupku pada hal yang positif dan juga bermanfaat baik di dunia maupun di akhirat nanti.
Saat ini aku masih dalam tahap menunggu pengumuman hasil SNMPTN Undangan butuh waktu sekitar 2 bulan lagi hasilnya keluar. Aku telah mendaftar di Universitas Indonesia jurusan Environment Engineering (Teknik Lingkungan). Dengan pemikiran yang simple akhirnya aku memilih jurusan tersebut. Selain memang sudahkewajiban manusia untuk memelihara lingkungan dari hari ke hari kondisi lingkunag kita semakin memburuk. Apalagi penyebabnya kalu bukan akibat tangan-tangan jahil manusia yang hanya memikirkan egonya dan mengabaikan kesimbangan alam. Kelak aku ingin menjadi orang yang bertanggungjawab, tidak rakus dan peduli terhadap alam maupun sesama. Oleh karena itu, aku minta bantuan doanya supaya aku bisa lolos SNMPTN Undangan....amin!
Semua yang terbenak di pikiranku ini tak luput dari nasehat-nasehat dari guruku yang sangat bijak dan mulia. Beruntung sekali aku bisa bersekolah di SMA N 1 Geger karena guru-gurunya yang patut di acungi 2 atau bahkan 4 jempol. Para bapak dan ibu guru tidak hanya berbicara dan membimbing saja , namun juga mampu menumbuhkan motivasi anak didiknya. Sungguh memanglah tiada terkira kasih sayang dan ketulusan yang telah engkau berikan. Maafkanlah anakmu ini yang sering membuatmu duka dan melukai hatimu. Kami hanya bisa berharap semoga bapak dan ibu selalu di ridhoi Allah SWT dan kelak mendapatkan tempat yang mulia di sisi-Nya amin!
Hmm...lingkungan di SMA Geger juga nyaman dan hijau. Tidak heran kalau SMA tercintaku ini mendapatkan penghargaaan Adiwiyata Mandiri. Di waktu mendatang aku pasti akan sangat merindukan suasana saat di sekolah. Apalagi ditambah dengan teman-teman yang baik, menyenagkan dan gokil abis. Begitu banyak kenangan yangkita lalui bersama, itu akan tetap terukir di memori hatiku. Susah, senang dan sedih tentu saja telah mewarnai hari-hari di sekolah. Sekarang waktunya kita untuk saling berpegang tangan dan berjalan menuju masa depan. Tetap semangat dan jangan menyerah percayalah semuanya akan berakhir dengan indah.
Begitu banyak cerita tentang masa SMA, hingga akhirnya menorehkan kenangan tersendiri. Aku hanya bisa bertutur untuk semuanaya "tetaplah melangkah walaupun itu tak mudah" asalkan di jalan yang benar....OK! Dan untuk guruku aku sampaikan "terimakasih dan maaf".
Sekian tutur yang dapat saya sampaikan, terima kasih semuanya "you are my everithing"!!! hhh
Wassalamu'alaikum wr. wb
  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar